TIPS MENGHEMAT BATTERY UNTUK ANDROID











TIPS MENGHEMAT BATTERY UNTUK ANDROID - Selamat datang kembali pada blog figmalogy. Terima kasih bagi sobat sobat figmalogy yang selalu ada pada blog ini, meluangkan waktu untuk membaca artikel kami. Pada kali ini saya akan membahas tentang Tips Menghemat Battery Untuk Android. 

Android-Users pasti sering kan merasakan bahwa android sobat terasa cepat habis batterynya? kadang sobat juga kesal saat battery sobat low, karena saat itu sobat sangat membutuhkan Hp sobat dalam hal  yang sangat genting. Saya juga merasakan hal yang sama. Karena kita memiliki masalah yang sama, mari saya akan memberikan tips untuk menghemat battery android sobat! 

Tips Menghemat Battery Untuk Android

  1. Biasakan untuk menghabiskan isi battery gadget sobat kemudian lakukan pengisian ulang sampai keadaan battery sobat minimal 80% atau sampai maksimal.
  2. Matikan wifi / Bluetooth / GPS jika tidak digunakan. Kontrol pula intensitas layar gadget sobat, yang pastinya paling banyak memakan daya baterai.
  3. Stabilitas jaringan provider agan (2G/3G). Pilih option “2G Networks Only” untuk mengaktifkan jaringan 2G. Kualitas jaringan 3G di Indonesia masih belum stabil, maka lebih baik di set 2G only saja. Perubahan dr 3G ke 2G atau sebaliknya, itulah yg membuat konsumsi daya lbh banyak, sehingga bateray menjadi lbh boros. Saya rasa hanya untuk SMS/telepon/Browsing Internet tidak perlu sampai menggunakan 3G.
  4. Uninstall Aplikasi yang tidak berguna. Selain bertujuan untuk membebaskan memori gadget, aplikasi tidak penting itu hanya akan menabah beban battery Android gadget sobat. Ada satu aplikasi menarik bernama AtrackDog yang digunakan untuk mencari aplikasi yang tidak anda gunakan dan meminta konfirmasi penghapusan.
  5. Setting manual untuk mematikan koneksi sinkronisasi pada Android gadget. Masuk ke menu Settings > Accounts & Sync > Uncheck Back ground data. Hal ini sangat dianjurkan dalam menghemat battery dengan mengagalkan sambungan langsung data yang secara otomatis tersinkronisasi dalam Google Service.
  6. Animasi. Adanya animasi memang mempercantik tampilan ponsel kita, namun akan menyebabkan battery lebih cepat habis, karena itu jika ingin battery lebih awet ada baiknya kita hilangnya animasi, adapun caranya dengan memilih Pengaturan > Tampilan > Animasi > Tidak ada animasi
  7. Wallpaper animasi (live wallpaper). Sama halnya seperti animasi, wallpaper animasi (live wallpaper) juga dengan cepat membuat battery lebih cepat habis, gunakan tampilan latar belakang yang berwarna hitam polos. Dengan menampilkan latar latar belakang gelap atau tidak terang akan menghemat baterai dibandingkan layar warna-warni atau menggunakan wallpaper hasil foto selfie, karena tidak banyak energi yang digunakan saat menggunakan layar berwarna hitam polos.
  8. Matikan widget dan icon. Widget akan online secara otomatis sedangkan icon akan memperberat kinerja ponsel sehingga battery pun akan lebih cepat habis.
  9. Automatic update. Menu ini biasanya digunakan untuk update jika ada notifikasi terbaru, contoh yang menggunakan menu ini adalah facebook, twitter dll. Matikan fitur ini untuk memperpanjang battery.
  10. Sinyal lemah. Jika kondisi sinyal lemah, handphone akan berusaha untuk mencari sinyal, terkadang handphone sampai hangat gara-gara sinyal yang sangat lemah. Jika dalam kondisi seperti ini sebaiknya menggunakan opsi flight mode.
  11. Cara charger. Sebulan sekali, sebaiknya kita membiarkan handphone kita sampai kondisi 0 dan kemudian charging dalam kondisi mati hingga 100%, cara ini cukup membantu untuk memperlama penggunaan battery
  12. Matikan fitur online. Sebenarnya cara ini tidak dianjurkan, tapi jika anda sangat jarang untuk online dan lebih membutuhkan daya tahan battery yang prima anda bisa memilih cara ini, pengalaman penulis menggunakan handphone galaxy young jika mematikan fitur online handphone dapat bertahan hingga hampir 1 minggu sedangkan jika online hampir 2 hari (kondisi handphone jarang dipakai). Caranya pilih Pengaturan > Nirkabel dan Jaringan > Jaringan seluler > Hapus centang pada Gunakan data paket.
  13. Aktifkan Mode Battery Saver. Ini juga salah satu tips yang paling gampang kalau kamu belum paham betul cara mengoperasikan hape android, caranya cukup tarik pintasan yang biasa ada diatas layar, lalu nyalakan fitur baterry saver, dengan cara ini umumnya hape android anda akan dapat bertahan dalam tempo yang sangat lama.
  14. Menonaktifkan suara keyboard. Percaya atau tidak, suara keyboard android mengkonsumsi energi baterai. Anda dapat dengan mudah menemukan cara menonaktifkan suara ini pada pengaturan keyboard. Bila masih bingung silahkan baca di buku panduannya.

Sekian tips dari saya, semoga bermanfaat bagi sobat figmalogy. Jangan lupa untuk selalu merawat kondisi android kita. Bagaimanapun android kita adalah hampir sebagian dari kehidupan kita karena dijaman yang maju ini kita tak akan lepas dari yang namanya HP.


No comments:

Post a Comment

 
Dunia Film Game Animasi Teknologi

Most Reading

Powered by Blogger.